MarijoTorangBaDaftar
IMG-20241022-WA0008
1692719152-img20241022wa0226
previous arrow
next arrow

Polres Minahasa Simulasi Antisipasi Bencana Kebakaran

0
132

MINAHASA, Makasiow.com– Pencegahan dan upaya akan terjadinya bencana, Kepolisian Resor (Polres) Minahasa melakukan aksi simulasi antisipasi kebakaran di Mako Polres Minahasa, Rabu (9/3).

Simulasi tersebut dipimpin Waka Polres Minahasa, Kompol Yindar Sapanggallo dan Kabag Ops AKP Rudi Repi.

Terpantau dalam simulasi kebakaran ini, petugas pelaksana kemudian memberikan komando dan aba-aba ditandai dengan bunyi sirene dimana sedang terjadi kebakaran.

Dengan menggunakan alat simulasi berupa ban mobil bekas yang dibakar, para anggota segera menyelamatkan aset kantor berupa alat elektronik, dokumen penting menyelamatkan para anggota kumpul yang ada di halaman Polres.

Timsus pemadam Polres Minahasa kemudian segera mengambil langkah untuk memulai api dengan menggunakan alat pemadam kebakaran dan kain basah sehingga dalam api dapat di padamkan.

Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissia, melalui Kasie Humas Iptu Johan Rantung mengungkapkan, simulasi ini kiranya dapat meningkatkan kesiagaan, jika terjadi hal yang tidak diinginkan jika terjadi kebakaran.

“Diharapkan, dengan simulasi kita dapat bertindak dengan sigap dan cepat untuk melihat api,” tandas Rantung. (David Kaunang)