MarijoTorangBaDaftar
IMG-20241022-WA0008
1692719152-img20241022wa0226
previous arrow
next arrow

Ratusan Lansia 5 Kelurahan di Tomohon Terima Bantuan Sosial

0
79

Tomohon, Maakasiow News — Pada Rabu (20/9/2023), Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH menyerahkan bantuan sosial atau insentif kepada ratusan lansia di beberapa Kelurahan yang ada di Kota Tomohon.

Di Kelurahan Kamasi Caroll menyerahkan insentif kepada 34 penerima di Kamasi, Kamasi satu 15 penerima, Taratara satu 80 penerima, Taratara tiga 35, Kayawu 76 dan terakhir di Kelurahan Wailan dengan berjumlah 105 penerima, dan masing-masing menerima insentif untuk bulan juli dan agustus 2023, dengan besaran Rp500.000 perbulan.

Diketahui, bantuan sosial berupa uang tunai bagi lansia adalah program Pemerintah Kota Tomohon lewat Dinas Sosial yang merupakan bentuk kepedulian dan perhatian Pemerintah Kota Tomohon bagi para lansia, juga dalam rangka mewujudkan visi Pemeritah Kota Tomohon yakni “Tomohon maju berdaya saing dan sejahterah”.

Caroll Senduk mengatakan, semua yang menjadi program Pemerintah Kota Tomohon salah satu tujuannya untuk mensejahterakan masyarakatnya, salah satu program saat ini yakni pemberian insentif bagi para lansia, tentunya untuk kesejahteraan para lansia, sehingga adanya bantuan ini kiranya dapat meringankan akan kebutuhan akan para lansia dan diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik.

“Mari kita bersama-sama saling mendoakan pemerintah didalamnya juga kita sebagai masyarakat agar segala program di Pemkot Tomohon berjalan baik untuk kesejahteraan bersama.
Mari kita jaga keamanan, kebersihan lingkungan dan sebagainya. Kalau lingkungan kita bersih pasti kita sehat,” ujarnya

Ikut hadir dalam penyerahan, Wakil Ketua DPRD Kota Tomohon Drs Johny Runtuwene DEA, Kadis Sosial Daerah Thomly Lasut SH bersama jajarannya, unsur Kecamatan dan Kelurahan setempat.

Pada Kesempatan itu juga, Walikota menyerahkan piagam penghargaan kepada para mantan perangkat Kelurahan Wailan, Tomohon Utara, atas pengabdiannya yang berkaitan dengan pelayanan kepada masyarakat.

(***/dede)